Woshday Merilis Inovasi ‘Skincare-Infused Haircare’ Untuk Rambut Tropis

3 min read

Dikenal dengan iklim tropis yang kerap menghadirkan hawa panas dan lembap, Indonesia menghadirkan sejumlah tantangan spesifik dalam hal perawatan rambut. Data JakPat mencatat bahwa masalah kulit kepala berminyak dan rambut lepek menempati posisi teratas keluhan konsumen Indonesia, yang diperburuk oleh polusi dan gaya hidup dinamis. Fenomena ini tercermin dari peningkatan pencarian produk berklaim ‘anti-lepek’ dan ‘scalp-soothing treatment di platform ritel kecantikan.

Menanggapi kebutuhan tersebut, Celebrity Hairstylist sekaligus Certified Trichologist Rey Nathanael, meluncurkan brand perawatan kulit kepala dan rambut lokal, Woshday. Woshday hadir dengan konsep inovatif “Skincare-Infused Scalp & Hair Expert” yang dirancang khusus untuk masyarakat Indonesia.

Courtesy of Sociolla

Inspirasi Woshday lahir dari pengalaman Rey selama tujuh tahun di dunia rambut, di mana banyak klien mengeluhkan rambut lepek, iritasi, atau produk yang tidak sesuai klaim. Rey percaya bahwa perawatan rambut harus dimulai dari kesehatan kulit kepala.

“Saya terinspirasi menciptakan Woshday, karena jarang produk hair care lokal yang sesuai untuk iklim tropis. Dengan konsep Skincare-Infused, Woshday memadukan kualitas dan inovasi ilmiah untuk memberikan solusi perawatan rambut tropis yang efektif, menjaga rambut tetap bervolume dan bebas lepek lebih lama,” ujar Rey.

Woshday merumuskan produk yang mampu membersihkan secara menyeluruh tanpa menghilangkan kelembapan alami, menjaga batang rambut tetap lembut, serta memberikan volume natural. Formula yang dikembangkan selama tiga tahun riset ini telah melalui uji coba terhadap lebih dari 250 anggota komunitas Woshfam, di mana 92% responden menyatakan Shampoo Woshday membantu mencegah rambut mudah lepek meskipun di cuaca panas.

Woshday saat ini menyediakan rangkaian produk inti yang terdiri dari “Scalp Purifying Shampoo” yang membersihkan minyak berlebih dan product build-up agar kulit kepala dapat ‘bernapas’ dengan sehat dan “Hair Volumizing Conditioner” dengan lightweight conditioning agent bebas silikon dengan kombinasi Aminosensyl™ HC, Green Tea, dan Panthenol untuk melembutkan rambut kusut tanpa meninggalkan residu.

Courtesy of Sociolla

Kehadiran Woshday disambut baik oleh Sociolla sebagai mitra eksklusif. Chrisanti Indiana, Co-founder & CMO Social Bella, menyampaikan bahwa tren skincare for hair kini menjadi pilihan konsumen yang mencari produk ringan, bersih, dan efektif. “Kami senang sekali dapat menjadi mitra eksklusif Woshday untuk menghadirkan inovasi perawatan rambut tropis, karena sejalan dengan komitmen kami dalam mendukung brand lokal berpotensi tinggi,” terang Chrisanti.

“Tujuan merawat kulit lebih dari sekedar cantik secara visual, tetapi juga menjaganya tetap kuat dan sehat dari dalam,” ujar Rey yang berharap Woshday dapat menjangkau lebih banyak beauty enthusiast dan mengedukasi pentingnya merawat kulit kepala dan rambut dengan cara yang tepat.

Rangkaian produk Woshday hadir perdana dan eksklusif di platform online Sociolla.com pada 11 November 2025, dan akan tersedia di seluruh toko omnichannel Sociolla mulai 13 November 2025.

You May Also Like

More From Author